Indonesia Tax Conference 2014
Jakarta Forum - Indonesia Tax Conference 2014. Di era bordeles economy, praktik transfer pricing di perusahaan-perusahaan yang beroperasi d...
https://www.jakartaforum.web.id/2014/09/indonesia-tax-conference-2014.html
Jakarta Forum - Indonesia Tax Conference 2014. Di era bordeles economy, praktik transfer pricing di perusahaan-perusahaan yang beroperasi di mancanegara, jelas tidak bisa di hindari. Banyak cara yang bisa di lakukan perusahaan dalam upaya meminimalkan setoran pajak kepada negara tempatnya beroperasi. Biasanya ini di lakukan dengan memanfaatkan celah hukum yang ada di nagara yang bersangkutan.
Indonesia Tax Conference 2014
Ketua Dewan Pengurus Nasional (DPN) Ikatan Akuntan Indonesia (IAI), Prof.Mardiasmo mengatakan "praktik-praktik seperti ini perlu di cermati lebih jauh. Sebagai sebuah negara , kita tentu tidak mau Indonesia di perdaya oleh praktik curang seperti ini. Bayangkan negara mati-matian mengejar para wajib pajak dalam negeri dalam rangka mencapai target pajak yang terus naik setiap tahun, namun disisi lain negara di rugikan oleh praktik-praktik tidak hormat seperti itu" jelas Mardiasmo
Mardiasmo berharap para akuntan ikut berkontribusi dan kemampuan para akuntan jelas sangat di vutuhkan dalam upaya mencari solusi masalah ini. Hal ini di katakan Mardiasmo ketika memberi sambutan dalam acara Indonesia Tax Conference 2014 (18/9) di Grand Hyatt Jakarta.
Indonesia Tax Conference adalah acara internasional pertama yang di selenggarakan IAI KAPj, pasca terbentuk melaui rapat anggota IAI pada 13 maret lalu, sesuai dengan visi IAI KAPj untuk menjadi organisasi yang dapat membangun kemampuan profesi akuntan pajak yang profesional dalam memahami praktik akutansi dan perpajakan dan berperan dalam perkembangan perpajakan di Indonesia. Hidayat Nur/ Jakarta Forum