Empat Pesawat TNI AU Angkut Pasukan Damkar Ke Riau

Jakarta - Empat Pesawat TNI AU Angkut Pasukan Damkar Ke Riau. Empat pesawat TNI AU terdiri dari 2 pesawat C-130  Hercules A-1320 dan A- 1327 dari Skadron Udara 31 serta 2 Pesawat CN 295 A-2904 dan A-2905 dari Skadron Udara 2 Wing I Lanud Halim Perdanakusuma, Selasa (27/10) mengangkut sebanyak  670 personel TNI AD dari Divisi I Kostrad yang dipimpin Kolonel Infantri Dendi Sumiadi untuk diberangkatkan ke wilayah Riau, mengaplus pasukan sebelumnya. 

Menurut rencana 2 pesawat Herkules akan terbang 2 sorti sedangkan pesawat CN 295 hanya terbang 1 sorti berangkat dari Lanud Halim Perdanakusuma menuju Riau.  Untuksorti pertama Pesawat Herkules A-1327 yang dipiloti Letkol Pnb Poerwanto, Copilot Lettu Pnb Andi,  membawa 125 pasukan dan 2 ton barang. Pesawat Herkules A-1320 dipiloti Kapten Pnb Yayan, Copilot Kapten Pnb Galuh dan Lettu Pnb Rikson membawa 125 personel beserta 2 ton barang.     Sementara Pesawat CN A-2905 yang dipiloti Komandan Skadron Udara 2 Letkol Pnb Lilik Eko Susanto, S.E.,  dengan Copilot Kapten Pnb Yanto membawa 56 personel dan perlengkapan lainnya, sedangkan CN 295 A-2904 yang diterbangkan Mayor Pnb Trinanda dengan Copilot Lettu Pnb Kohar mengangkut 56 personel.



Asisten Operasi (Asops) Panglima TNI Mayor Jenderal TNI Fransen G. Siahaan dalam sambutannya  saat  melepas 670 personel yang akan bertugas ke wilayah Riau menyatakan,penugasan merupakan rotasi Satuan Tugas (Satgas) pemadaman Kebakaran Hutan dan Lahan di wilayah Riau. “Mereka berjumlah 1000 personel TNI dari TNI AD, TNI AL dan Paskhas dan telah bertugas sejak bulan September 2015 lalu.  Sehingga pasukan yang diberangkatkan hari ini sebagai pengganti personel lama, namun yang diberangkatkan baru 670 personel, sisanya 330 personil dari Marinir akan diberangkatkan hari Rabu 28 Oktober 2015,” ujar Asops Panglima TNI.
 
Menurut informasi yang didapat di lapangan, pesawat Herkules maupun pesawat CN tersebut berangkat membawa pasukan yang akan bertugas memadamkan api, sebagai pasukan aplus. Saat kembali, pesawat akanmembawa pasukan yang telah melaksanakan penugasan di wilayah Riau selama 42 hari. Selanjutnya setibanya di Lanud Halim Perdanakusuma, pasukan lama akan menjalani pemeriksaan kesehatan.

Related

Tokoh 2494136386317696223
jasa-ekspedisi
Ajang Berita

Hubungi kami

Nama

Email *

Pesan *

Jumlah Pengunjung

item