KOSEKHAUDNAS l Gelar Latihan Simulasi Pemadam Kebakaran

Jakarta - KOSEKHAUDNAS l Gelar Latihan Simulasi Pemadam Kebakaran. Komando Sektor Pertahanan Udara Nasional I (Kosekhanudnas I)  menggelar latihan simulasi pemadaman kebakaran (damkar) di lapangan apel Kosekhanudnas I, Kamis (10/12).   Simulasi yang diikuti seluruh anggota usai apel pagi juga di hadiri Pangkosek I Marsma TNI Ir Novyan Samyoga, M.M., dan para asisten serta pajabat Kosekhanudnas I lainya.
 
Dalam latihan tersebut di peragakan berbagai peralatan dan cara menggunakan alat untuk memadamkan sumber api. Kapten Lek Eko sebagai Koordinator latihan menjelaskan, latihan simulasi ini bertujuan untuk antisipasi bila terjadi kebakaran di lingkungan sekitar perkantoran, pergudangan maupun di area lain. Diharapkan dengan mengikuti latihan ini para personil Kosekhanudnas I sudah memiliki pengetahuan cara memadamkan sumber api. Sehingga kerugian akibat bahaya kebakaran dapat diminimalis dan kesiapan tugas pokok dapat dilaksanakan secara optimal tuturnya.


Simulasi latihan damkar ini di dukung oleh staf Base Rescue Disops Lanud Halim dengan mengerahkan 2 unit mobil damkar dan 5 personil terlatih. Selain di berikan bekal pengetahuan juga di berikan kesempatan praktek langsung memadamkan sumber api menggunkan karung basah. Cara ini merupakan metode yang paling sederhana untuk memadamkan sumber api. selain itu juga dapat memanfaatkan bahan lain seperti kain baju, sarung, keset yang dibasahi air kemudian ditutup ke sumber api maka api akan padam dengan sendirinya.

Related

Tokoh 4982367073307937997
jasa-ekspedisi
Ajang Berita

Hubungi kami

Nama

Email *

Pesan *

Jumlah Pengunjung

item