Mayoritas Pemegang Suara PSSI Dukung KLB

Jakarta - Mayoritas Pemegang Suara PSSI Dukung KLB. Sebanyak 92 dari 107 pemegang suara PSSI yang tergabung dalam kelompok 85 sepakat mengadakan Konggres Luar Biasa (KLB) PSSI.  Tergabung dalam Kelompok yang menginginkan terlaksananya Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI, Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar, merasa tak ada lagi alasan ditundanya kongres.

Agenda tersebut bertujuan untuk melengserkan La Nyalla Mattalitti dan memilih ketua umum otoritas sepak bola Indonesia itu.

Pasalnya, Umuh merasa syarat pengajuan kongres berupa mayoritas pemilik suara yang ingin melakukan KLB sudah tercukupi. Terlebih kelompok 85 kini telah memiliki 91 pemilik suara yang mendukung terlaksananya KLB.


"Jika bisa KLB lebih cepat lebih bagus. Menunggu apa lagi?" ujar Umuh di kawasan Kuningan, Selasa (24/5).

"Jika semua (pemilik hak suara) mengharapkan lebih cepat ya kita juga harus siap lebih cepat. Kalau terlalu lama, kita tunggu apa lagi?"

Umuh Muchtar
Terkait dengan kandidat ketua umum PSSI baru, Umuh sendiri secara terbuka menegaskan dukungannya kepada Presiden Direktur PS TNI sekaligus , Letnan Jenderal (Letjen) Edy Rahmayadi.

"Terus terang saja saya punya jago dari PS TNI. Terbuka saja tidak harus ditutup-tutupi. Beliau (Letjen Edy) itu mumpuni. Waktu di Medan juga sudah 15-16 tahun berkecimpung di dunia sepak bola," ujar Umuh menambahkan.

"Pokoknya dia sudah memenuhi syarat. Beliau punya ketegasan, disiplin, dan kejujuran. Kalo tentara jelaslah punya dedikasi yang tinggi. Semuanya juga akan lebih transparan." (Dn)

Related

Sepakbola 3194311256690558579
jasa-ekspedisi
Ajang Berita

Hubungi kami

Nama

Email *

Pesan *

Jumlah Pengunjung

item