Yonif Para Raider 431/SSP Kostrad Dukung Gereja Dalam Pemberantasan Narkoba

Jakarta - Yonif Para Raider 431/SSP Kostrad Dukung Gereja Dalam Pemberantasan Narkoba. Satgas Pamtas Batalyon Infanteri Para Raider 431/SSP Kostrad yang bertugas menjaga perbatasan darat RI-PNG melalui komunikasi sosialnya tetap mendukung pelaksanaan sosialisasi narkoba dan  HIV AIDS  yang dilaksanakan di Gereja Khatolik Arso Kota.

Sosialisasi yang bertema “Remaja Sehat Jauhi Narkoba dan Hindari Perilaku Beresiko Tertular HIV AIDS”.


Sosialisasi narkoba dan HIV AIDS melalui pendekatan keagamaan di gereja berjalan lancar  dengan susunan acara menyanyikan lagu Indonesia Raya, laporan ketua panitia, sambutan Wakil Bupati sekaligus membuka acara, foto bersama  dan penutup. Acara yang dihadiri kurang lebih 300 orang  meliputi Wakil Bupati Keerom, Tokoh Adat, Wadansatgas Yonif Para Raider  431/SSP Kostrad, Kapolsek Arso Timur, Kapolsek Arso Kota, guru, siswa/i SMP dan SMA wilayah Arso Kota.

Mayor Inf Muh Amin selaku Wadansatgas Yonif Para Raider 431/SSP Kostrad menyampaikan, perilaku generasi muda tidak hanya menjadi tanggung jawab orang tuanya melainkan juga  tanggung jawab kita semua, mereka masih labil dan berada di lingkungan yang mungkin tidak mendukung sehingga perlu ada kepedulian dan perhatian dari kita semua guna menghindari generasi muda dari bahaya narkoba.

Related

TNI 4909328535802310835
jasa-ekspedisi
Ajang Berita

Hubungi kami

Nama

Email *

Pesan *

Jumlah Pengunjung

item