GUE Jaklovers: Risma Bekerja Dengan Hati Nurani

Jakarta -GUE Jaklovers : Risma Bekerja Dengan Hati Nurani. Bekerja dengan hati bekerja dengan nurani. Kalimat itulah yang terlontar salah satu relawan Risma saat mendeklarasikan GUE jaklover atau Jakarta Love Risma di Ampera Jakarta (21/7/2016).

Juru bicara Jaklovers Neno Warisman mempertegas, bahwa Risma memiliki sikap bekerja dengan hati nurani. Hal itu diungkapkannya saat mengetahui Risma merangkul dan membina anak anak yang tidak memiliki harapan khususnya di sektor pendidikan.


"Ada 3000 anak yang terbilang kurang pintar, namun mereka juga ditampung untuk dibina oleh Bu Risma. Pendekatan itulah yang saya salut. Dan saya nilai memiliki nurani yang kuat dan cocok menjadi pemimpin di Jakarta. Saya yakin sesuatu yang nurani akan sampai kepada nurani", kata Neno.

Dengan naluri kepemimpin yang mengedepankan Nurani, Neno menyatakan bahwa sosok seperti Risma cocok memimpin Jakarta mendatangkan, tegas Neno Warisman  usai Deklarasi GUE Jaklovers.

Deklarasi GUE Jaklovers "Jakarta Love Risma" atau ”Jakarta Cinta Risma" merupakan suatu gerakan bersama masyarakat Jakarta untuk memanggil Dr.(H.C.) Ir. Tri Rismaharini, M.T atau yang akrab disapa Risma, salah satu Walikota Terbaik Dunia agar bersedia memimpin Ibu Kota Jakarta.

Gerakan ini digawangi oleh relawan ”JakLovers" yang digagas oleh berbagai elemen masyarakat ibu dan kaum perempuan, pemuda dan mahasiswa, wirausaha dan profesional, ulama dan cendekiawan, para pekerja seni, dan tak ketinggalan masyarakat marjinal yang terpinggirkan -yang diikat oleh satu visi bersama: “Mewujudkan Jakarta yang manusiawi, maju dan bermartabat”. (ef)

Related

PILKADA 6513384766182627354
jasa-ekspedisi
Ajang Berita

Hubungi kami

Nama

Email *

Pesan *

Jumlah Pengunjung

item