HokBen Luncurkan Layanan Mobile HokBen Apps

Jakarta -HokBen Luncurkan Layanan Mobile HokBen Apps. HokBen (dahulu dikenal Hoka-Hoka Bento - redaksi), meluncurkan layanan mobile HokBen Apps bagi pengguna smartphone berbasis Android dan iPhone. Melalui layanan ini konsumen  semakin dimudahkan dalam menikmati beragam sajian HokBen tersebar di 150 outlet di Jawa dan Bali.

Francisca Lucky, Marketing Communication Group Head PT Eka Bogainti (HokBen) mengatakan sudah menjadi komitmennya untuk selalu menjaga dan meningkatkan kualitas, baik dari produk yang kami sajikan hingga layanan. Hari ini, HokBen menyempurnakan layanannya dengan meluncurkan fitur pesan-antar baru yaitu HokBen Apps, untuk menjawab kebutuhan konsumen yang sangat dinamis di era digital serta menuntut kepraktisan dan kemudahan.


“Kini konsumen bisa bebas memesan sajian HokBen di manapun dan kapanpun, HokBen dan konsumen hanya sejarak sumpit,” ungkap Francisca kepada Jakartaforum di Jakarta, Kamis (25/8/2016).

Sementara itu. Bayu Amus seorang praktisi Customer Experience Design memaparkan, tidak dapat dipungkiri bahwa perubahan dan perkembangan tren melek Internet membuat hidup masyarakat terutama kaum urban menjadi semakin dinamis dan praktis. Tidak seperti dulu, di kala melakukan pembelian dalam memenuhi kebutuhannya, konsumen harus melakukannya secara manual. Mulai dari berkendara ke lokasi, mencari pilihan di lokasi penjualan, mengantri, interaksi tatap muka langsung dengan produsen hingga mencari tempat duduk.

“Seiring perubahan gaya hidup dan kemajuan teknologi di era digital, semakin meningkat pula tuntutan orang akan kepraktisan dan kenyamanan. Dengan semakin terjangkau dan andalnya koneksi internet, perangkat smartphone pun kini sangat berperan aktif untuk mempermudah dan menambah kenyamanan aktivitas manusia dalam memenuhi kebutuhannya sehari-hari.” Jelas Bayu.

Menurut Bayu, berdasarkan data dari Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII), saat ini jumlah pengguna Internet telah mencapai sekitar 100 juta dengan penetrasi hampir 40%. Hal ini menjadikan Internet sebagai bagian dari gaya hidup yang tidak bisa terpisahkan dari masyarakat agar dapat tetap terhubung ke manapun dan untuk kepentingan apapun. Selain itu, 93% masyarakat kini sudah menggunakan perangkat ponsel pintar untuk mengakses Internet karena lebih mudah dijangkau. Inilah salah satu faktor yang sangat memengaruhi perilaku konsumen yang kian hari kian menuntut kepraktisan.

“Dalam memberikan layanan yang berkualitas, sangat penting untuk menciptakan customer experience journey yang menyenangkan. Customer experience journey adalah rancangan yang memetakan pengalaman konsumen dalam berinteraksi dengan produk atau jasa, tahapan yang harus ditempuh, sekaligus jenis interaksi yang terjadi di masing-masing tahap tersebut. Perilaku konsumen terus berubah, maka customer journey suatu produk atau jasa sewajarnya turut beradaptasi juga untuk bisa memfasilitasi dengan baik kebutuhan dan perilaku konsumennya,” kata Bayu.

HokBen Apps dapat diunduh di Google Play Store untuk smartphone Android dan akan hadir di App Store untuk smartphone berbasis iPhone pada tahun ini.

“Buka HokBen Apps, pilih menu, konfirmasi pesanan, pesanan diantar, dan lakukan pembayaran di rumah. Konsumen dapat menikmati beragam sajian HokBen, di manapun dan kapanpun,” pungkas Francisca. @Rudi

Related

Teknologi 654561829169698051
jasa-ekspedisi
Ajang Berita

Hubungi kami

Nama

Email *

Pesan *

Jumlah Pengunjung

item