Potret Kebersamaan TNI - POLRI di Wilayah Cengkareng Jakarta Barat"

Jakarta - Potret Kebersamaan TNI - POLRI di Wilayah Cengkareng Jakarta Barat".Guna menjaga kondusifitas wilayah, Babinsa dan Binmas Kelurahan Kapuk Komando Rayon Militer 04/Cengkareng Kodim 0503/Jakbar, Serda Marjuki setiap hari rutin di wilayah bersama anggota Binmas melakukan patroli di tempat daerah yang dianggap rawan oleh tawuran di wilayah binaannya. Rabu (14/9/2016).

Dalam setiap pelaksanaan patroli wilayah, mereka selalu memberikan imbauan kepada para warga masyarakat untuk ikut bersama-sama peduli dalam menjaga dan mencegah terjadinya tindakan kriminal. Ini untuk menjaga agar wilayah menjadi kondusifitas terutama di wilayah Kapuk Cengkareng Jakarta Barat, khususnya di titik-titik tertentu yang di anggap rawan oleh tawuran antar pelajar dan masyarakat, ucap Marjuki



Tujuan pelaksanaan patroli ini untuk melakukan pengawasan wilayah binaannya bersama dengan Binmas dan Babinsa, agar setiap saat kita bersama-sama dapat menjaga dan mengawasi wilayah binaan kami. Dengan adanya Patroli bersama minimal dapat mencegah rencana aksi dari para pelajar dan masyarakat sekitarnya, ucap Binmas Aiptu Pol. Agus Indrawan.

Kita juga sangat bersyukur, sampai dengan saat ini di wilayah Kelurahan Kapuk Cengkareng untuk tawuran antar pelajar sudah tidak terjadi lagi dan ini juga akibat dari kerja sama antar semua warga masyarakat. Kendati demikian kepada seluruh lapisan masyarakat agar tetap saling membantu dan mempertahankan tentang kondisi wilayah agar tetap kindusif. Dengan bantuan dari para Bapak bapak petugas baik Babinsa dan Binmas, wilayah Kelurahan Kapuk Cengkareng aman dan  kondusif, ujar LMK bapak Syahroni. 

Patroli ini juga dilakukan oleh Babinsa dan Binmas setiap harinya. Hal ini dapat dirasakan juga oleh pedagang es kelapa yang mangkal di depan Kelurahan Kapuk, bapak Asep Sumarna dengan kegiatan patroli rutin dari bapak petugas TNI dan Polri. Daerah Kapuk bisa aman dan dapat membuat masyarakat semakin nyaman dari tawuran anak anak pelajar. Kami juga sebagai pedagang kecil merasa terganggu oleh tauran dari anak anak lingkungan sebelumnya. Saat ini kami sudah dapat berjualan setiap harinya.

Kapospol Kapuk Ipda Pol Wiyanto mengatakan, patroli dilakukan untuk menjamin kemanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Cengkareng pada khususnya di kelurahan Kapuk Cengkareng pada umumnya. Kegiatan patroli ini di laksanakan saat jam anak anak pulang sekolah. Yang sering terjadi dan dimanfaatkan untuk tawuran oleh anak sekolah, hal ini sangat mengganggu sekali bagi masyarakat pengguna jalan raya.(DN)

Related

TNI 5513896353113067481
jasa-ekspedisi
Ajang Berita

Hubungi kami

Nama

Email *

Pesan *

Jumlah Pengunjung

item