Cegah Tawuran, Babinsa Cengkareng Sambangi Sekolah

Jakarta -Cegah Tawuran, Babinsa Cengkareng Sambangi Sekolah. Serma Muksin dan Sertu Iwan Babinsa Cengkareng Barat Koramil 04/Cengkareng Kodim 0503/JB mendatangi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 53 Jalan Plamboyan RT. 13/10 Kelurahan Cengkareng Barat Kecematan Cengkareng Jakarta Barat. Rabu (19/10/2016).

Kegiatan Babinsa ini memberikan arahan kepada siswa terkait tawuran antar pelajar agar tidak terjadi di wilayah binaanya agar tetap aman, kondusif dan terkendali.


Sertu Iwan mengatakan anak sekolah SMKN 53 bebas tawuran apabila ada sekolah lain yang mengajak tawuran dengan kalian agar segera menghubungi saya untuk dapat mencegah terjadinya tawuran, pada saat itu pak Iwan membagikan nomor handhone seluler kepada siswa keseluruhan.

Salah satu guru bapak Suhanda berpesan kepada Babinsa tolong pada saat jam pulang sekolah agar anak-anak kami diawasi untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tidak kita inginkan. Terima kasih kepada bapak TNI yang sudah membantu kami ikut mengawasi anak didik kami ini khususnya SMK N 53 Cengkareng.

Secara terpisah Danramil 04/Cengkareng Kapten Inf. Missin MD mengatakan, pada saat saya sekolah dulu di Cengkareng tidak pernah ada tawuran karena siswa pada saat itu kegiatan banyak diisi dengan belajar kelompok.

Sebagai putra Betawi Cengkareng "BECENG" selalu berkomunikasi dengan Tiga Pilar dan didukung seluruh elemen masyarakat, menjaga dan meningkatkan kampung kita ini aman, kondusif dan terkendali sesuai arahan bapak Komandan Kodim 0503/JB Letkol Inf Wahyu Yudhaya khusunya menjelang Pilkda DKI tahun 2017 ini, tutup Bang Beceng.(Dn)

Related

Pendidikan 107608498173285481
jasa-ekspedisi
Ajang Berita

Hubungi kami

Nama

Email *

Pesan *

Jumlah Pengunjung

item