Yonif Mekanis 201/Jaya Yudha Gelar Kompetisi, Percepat Kemajuan Sepak Bola Nasional

Jakarta -Yonif Mekanis 201/Jaya Yudha Gelar Kompetisi, Percepat Kemajuan Sepak Bola Nasional. Menggenapi arahan dan komitmen Presiden Republik Indonesia Ir. H.Joko Widodo  untuk memajukan persepakbolaan tanah air, salah satu satuan TNI AD, Yonif Mekanis 201/Jaya Yudha menggelar turnamen sepakbola usia muda (9 hingga 12 Tahun), "Kejuaraan Sepakbola IMRAN CUP", di Mayonif Mekanis 201/Jaya Yudha.

Kejuaraan yang memang diperuntukan bagi usia muda ini digelar sekaligus memantau dan mencari bibit bibit unggul persepakbolaan nusantara. 


Dalam pelaksanaannya kejuaraan ini diikuti oleh 87 tim dari berbagai penjuru wilayah Republik Indonesia dan sebanyak 201 pertandingan telah diselenggarakan di 7 lapangan di Asrama Yonif Mekanis 201/Jaya Yudha.

Saat berlangsungnya kompetisi terlihat peserta sangat antusias dan saling beradu kemampuan dalam memperebutkan piala bergilir Ketua Umum PSSI yang ke 5 ini. Kemampuan mengolah bola, kerjasama tim dan tendangan-tendangan keras disertai dengan skill individu yang apik menghiasi lapangan Yonif Mekanis 201/Jaya Yudha.

Beberapa pihak menilai, kegiatan yang memang merupakan hal positif ini diharapkan dapat membentuk dan memunculkan bibit-bibit muda pesepakbola tanah air. Selain itu, diharapkan pula kedepannya mutu persepakbolaan Indonesia dapat bersaing di kancah internasional. (e)

Related

Sepakbola 1907794162338406649
jasa-ekspedisi
Ajang Berita

Hubungi kami

Nama

Email *

Pesan *

Jumlah Pengunjung

item