Menhan : 312 Wisudawan Universitas Pertahanan Wajib Implementasikan Keilmuannya
https://www.jakartaforum.web.id/2017/04/enhan-312-wisudawan-universitas.html
Jakarta -Menhan : 312 Wisudawan Universitas Pertahanan Wajib Implementasikan Keilmuannya. Lulusnya 312 Wisudawan Universitas Pertahanan (UNHAN) Tahun Akademik 2015/2016 kian menambah sosok sosok pribadi unggul dalam bidang Pertahanan Keamanan Nasional. Hal inilah yang menjadi penegasan Menteri Pertahanan RI, Jenderal TNI (Purn) Ryamizad Ryacudu dalam pidatonya saat menghadiri Wisuda Pasca Sarjana UNHAN Fakultas Strategi Pertahanan dan Fakultas Manajemen Pertahanan di Sentul Bogor (25/4).
"Kini Sumber Daya Manusia unggul dibidang pertahanan dan keamanan kian bertambah. Dengan kehadiran mereka, setidaknya akan mampu mewujudkan sistem pertahanan keamanan menjadi optimal, seiring tuntutan dinamika global saat ini, ujar Menhan.
"Kini Sumber Daya Manusia unggul dibidang pertahanan dan keamanan kian bertambah. Dengan kehadiran mereka, setidaknya akan mampu mewujudkan sistem pertahanan keamanan menjadi optimal, seiring tuntutan dinamika global saat ini, ujar Menhan.
Kembali Menhan menegaskan, dengan prestasi yang diraih, kini wisudawan akan berhadapan dengan tantangan baru, yaitu bagaimana mengimplementasikan keilmuannya terutama terhadap dinamika politik nasional dan menelaah kebijakan pertahanan yang membutuhkan analisi akurat. "Ini harus diaplikasikan dalam pelaksanaan tugas, tutur Menhan.
Masih menurut Menhan, "Saya ingin masalah pertahanan keamanan dan bela negara harus satu sumber yaitu dari sosok sosok unggul Unhan. Ini penting agar sinergis dan jauh dari kepentingan kepentingan tertentu". Untuk itu lanjutnya "Kalian yang telah lulus adalah tempat bertanya tentang pertahanan dan masalah bela negara. Bahkan, konsep bela negara yang dihasilkan dari Unhan perlu menjadi referensi mewujudkan tujuan nasional, tegas Menhan yang saat itu didamping Rektor Unhan Letjen TNI Dr. I Wayan Midhio, M.Phil.
Tak lupa Menhan juga mengapresiasi Universitas Pertahanan yang telah menunjukan prestasinya di ajang Internasional, melalui mahasiswanya yang meraih juara III pada ajang "Malaysia Technology Expo" di Kuala Lumpur beberapa waktu yang lalu.
Ia juga menilai hadirnya Universitas Pertahanan menjadi penting dan strategis ditengah perkembangan dan dinamika globalisasi saat ini. (ef).
Tak lupa Menhan juga mengapresiasi Universitas Pertahanan yang telah menunjukan prestasinya di ajang Internasional, melalui mahasiswanya yang meraih juara III pada ajang "Malaysia Technology Expo" di Kuala Lumpur beberapa waktu yang lalu.
Ia juga menilai hadirnya Universitas Pertahanan menjadi penting dan strategis ditengah perkembangan dan dinamika globalisasi saat ini. (ef).