Jalin Kerjasama Berbagai Pihak, AIMI Dukungan Kesuksesan Menyusui
https://www.jakartaforum.web.id/2017/07/jalin-kerjasama-berbagai-pihak-aimi.html
Jakarta - Jalin Kerjasama Berbagai Pihak, AIMI Dukungan Kesuksesan Menyusui. Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia (AIMI) berupaya optimal mendukung upaya
pemerintah dalam menjamin kesehatan ibu, bayi dan keluarga. Demikian
penegasan Ketua Umum Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia (AIMI), Mia Sutanto
kepada media di Jakarta (27/7).
“Satu dekade AIMI selalu hadir untuk melindungi kepentingan para ibu menyusui, dan kami akan terus hadir untuk mengawal langkah-langkah pemerintah dalam menjamin dan mendukung kesehatan ibu, bayi, dan keluarga melalui menyusui,”.
“Satu dekade AIMI selalu hadir untuk melindungi kepentingan para ibu menyusui, dan kami akan terus hadir untuk mengawal langkah-langkah pemerintah dalam menjamin dan mendukung kesehatan ibu, bayi, dan keluarga melalui menyusui,”.
Adapun bentuk kerja sama dengan pemerintah, lanjutnya, adalah terlaksananya rutinitas beberapa program penelitian dan pendidikan, seperti enumerasi, monitoring dan evaluasi, sosialis ASI di tingkat posyandu, puskesmas, kecamatan, kantor-kantor BUMN, serta organisasi Persit, urai Mia.
Selain kerjasama dengan pemerintah, AIMI juga menggandeng LSM, Komunitas AIMI, bahkan AIMI juga aktif mengambil bagian dalam gerakan internasional bersama International Baby Food Action Network (IBFAN) dan World Alliance for Breastfeeding Action (WABA), serta rutin bermitra dengan IKMI dan Selasi.
Sementara, Candra Wijaya, Anggota Presidium Gerakan Kesehatan Ibu dan Anak (GKIA), mengungkapkan bahwa upaya pemerintah melalui regulasi dan sanksi terhadap dunia usaha yang berperanan besar dalam meredam konflik kepentingan seputar menyusui, sangat baik.
“Usaha-usaha marketing formula maupun makanan pengganti ASI yang tidak mengikuti peraturan harus ditindak tegas karena korbannya adalah kesehatan bayi dan anak-anak Indonesia, sebagai generasi penerusbangsa,” kata Candra.
Jalinan kerjasama yang telah dirangkai AIMI dengan berbagai pihak merupakan bentuk konsern AIMI dalam rangka menyambut dan merayakan Pekan ASI Sedunia yang berlangsung pada tanggal 1-7 Agustus.
Adapun tema yang diusung pekan ASI tahun ini adalah “Sustaining Breastfeeding Together”, yaitu menekankan dukungan berbagai pihak untuk mencapai kesuksesan menyusui. (Rls/ef)