Tim BRI-WISSEMU Kibarkan Merah Putih di Puncak Tertinggi Amerika Utara

Jakarta -Tim BRI-WISSEMU Kibarkan Merah Putih di Puncak Tertinggi Amerika Utara. Corporate Secretary Bank BRI Hari Siaga Amijarso apresiasi Tim BRI-WISSEMU Reaching Denali Summit atas prestasinya membawa nama harum bangsa dikancah pendakian dunia.

Apresiasi itu diungkapkannya saat menyambut kepulangan Tim BRI-WISSEMU yang telah berhasil mendaki puncak tertinggi di Amerika Utara, Denali,  tepat pukul 23.00 WIB, Jumat, 21 Juli 2017 dan berhasil mengibarkan bendera Merah Putih di ketinggian 6.190 mdpl.


Dalam kegiatan ini, Bank BRI memberikan dukungan penuh untuk perjalanan dua mahasiswi Indonesia pertama yang berhasil menapakkan kakinya di Puncak tertinggi di Antartika dan Amerika Utara.

"Dukungan ini merupakan bentuk Komitmen Bank BRI untuk terus menerus mendukung generasi muda Indonesia di tingkat Internasional sehingga mampu mengharumkan nama bangsa," ujar Corporate Secretary Bank BRI Hari Siaga Amijarso.

Hari menambahkan, semangat dan spirit para pendaki dari Tim WISSEMU selaras dengan semangat Bank BRI yang selalu ingin menjadi pionir yang berani dalam menghadapi setiap tantangan.

Melihat perjalanan ekspedisi yang mereka lalui seperti melihat sejarah perjalanan Bank BRI yang sejak dulu terus berupaya menembus batas menjangkau yang tidak terjangkau dan melayani yang tidak terlayani.

"Hal tersebut merupakan representasi Bank BRI untuk menjadi yang selalu terdepan dan sebagai bank yang senantiasa menorehkan inovasi," pungkas Hari Siaga.  

Keberhasilan Tim WISSEMU merupakan rangkaian keberhasilan pendakian lainnya, yaitu mencapai puncak ke-enam dari tujuh gunung dalam track Seven Summits, yaitu Gunung Carstensz Pyramid (4.884 mdpl), Gunung Elbrus (5.642 mdpl), Gunung Kilimanjaro (5.895 mdpl), Gunung Aconcagua (6.962 mdpl) dan Gunung Vinson Massif (4.892 mdpl).

Dengan ini pula, Tim BR-WISSEMU (The Women of Indonesia's Seven Summits Expedition Mahitala-Unpar) mencatatkan diri sebagai dua perempuan Indonesia pertama yang menapakkan kakinya di Puncak Gunung Denali. (Hms/ef)

Related

Peristiwa 2606581556683196200
jasa-ekspedisi
Ajang Berita

Hubungi kami

Nama

Email *

Pesan *

Jumlah Pengunjung

item