Dadang Nekad Bernazar Sumbang Royalti

JakartaDadang Nekad Bernazar Sumbang Royalti. Penyanyi pop nyentrik " Dadang Nekad " ber nazar, akan menyumbangkan royalti dari 16 single nya. Dadang berujar, hal tersebut sudah menjadi niatnya sejak menekuni bidang musik. Dari royaltinya tersebut, 

Dadang akan menyerahkan 15 % untuk negara, 35 % untuk anak yatim dan 50 % nya untuk kemajuan musik di tanah kelahirannya yakni Kalimantan Tengah. Dari ke 16 single yang di milikinya, 13 lagu berasal dari album " IBU" yakni " ibu " , " Engkau Di Mana" , " Cerita Cinta ",  " Sahabat ", " Gombal Lu" , " Cinta & Cinta ", ‘" Engkau Kusayang ", " Kau Rindu, Aku Cinta 
 (KRAC) " , " Nafasku, Jiwaku " (Kalteng Putra Biasa), " Anak Ku ", " Mohon Ampunan ", " Taubat " serta 2 lagu " Aku Anak Pintar " dan " Menuju Kalteng Berkah " yang dinyanyikan artis cilik Kalteng yakni Talitha Thyona Agatha. Serta sebuah single religi yang berjudul " bidadari surga " feat abay raja yang tergabung dalam album " salam religi  2018 " produksi Nagaswara.


Mengenai pembagian royalti untuk daerah asalnya yang mencapai 50 % , Dadang memang bertekad. Akan membangun dan mendirikan sekolah musik gratis di Kalimantan tengah. Ini dia lakukan agar tanah kelahirannya bisa lebih maju terutama dalam hal dunia musik. Bukan saja lingkup nasional namun bisa dikenal dunia internasional. (Angga)


Related

Peristiwa 6188790180821376578
jasa-ekspedisi
Ajang Berita

Hubungi kami

Nama

Email *

Pesan *

Jumlah Pengunjung

item