Kasau Beri Kuliah Umum Wawasan Kebangsaan di Universitas Musamus Merauke
https://www.jakartaforum.web.id/2019/02/kasau-beri-kuliah-umum-wawasan.html
Jakarta - Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Yuyu Sutisna, S.E., M.M., memberikan kuliah umum kepada mahasiswa Universitas Musamus (Unmus) Merauke dengan tema ”Wawasan Kebangsaan dalam Dirgantara Nasional” di ruang PKM Universitas Musamus, Merauke, Kamis (14/2/2019).
Kuliah umum dibuka oleh Rektor Unmus DR. Philipus Betaubun, S.T., M.T., dan dalam sambutannya, Rektor Unmus mengucapkan terima kasih kepada Marsekal TNI Yuyu Sutisna, S.E., M.M., yang telah meluangkan waktu dan tenaga untuk memberikan kuliah umum kepada sekitar 300 mahasiswa Unmus.
Dalam kuliah umumnya, Kasau mengatakan, ruang udara saat ini sudah terpasang berbagai macam satelit di ruang angkasa, hal ini sangatlah bermanfaat untuk teknologi komunikasi, memberikan informasi dan mentransfer data.
Lebih lanjut Kasau mengatakan, wawasan kebangsaan dirgantara memiliki arti sangat penting dalam pemanfaatan wilayah udara untuk pembangunan nasional. Faktor udara harus mampu menciptakan keunggulan bagi negara serta mampu menentukan dalam sebuah perang udara.
Selain itu, Kasau juga menyampaikan kepada mahasiswa Unmus bahwa wawasan kebangsaan tersebut juga sebagai wawasan pembangunan yang mempunyai cakupan kesatuan politik, kesatuan ekonomi, kesatuan sosial dan ekonomi, kesatuan sosial dan politik, serta kesatuan pertahanan dan keamanan.
"TNI Angkatan Udara merupakan alat pemersatu bangsa dan negara, oleh karena itu saya sebagai Kasau terus berupaya menjaga wilayah kedaulatan NKRI dengan berperan sebagai jembatan negara dan bantuan sosial kemanusiaan," ucap Kasau.
Di samping itu, perbatasan wilayah udara Indonesia mengikuti teritorial wilayah darat dan laut, sehingga pada tahun 1964 lahir Konvensi Chicago yang dalam pasal 1 mengatur ruang udara yang bersifat utuh dan penuh untuk batas wilayah kedaulatan suatu negara.
Sebelum mengakhiri kuliah umum, Kasau berpesan kepada mahasiswa Unmus agar menjadi generasi muda dirgantara sebagai penerus kemajuan pembangunan Indonesia, khususnya di Papua. Mahasiswa juga diimbau untuk selalu menumbuhkan rasa cinta tanah air,
menjaga persatuan dan kesatuan bangsa serta tidak terpengaruh paham radikalisme, terorisme, dan separatisme serta penyalahgunaan narkoba dan pergaulan bebas.
"Kuasailah udara untuk melaksanakan kehendak nasional, karena kekuatan nasional di udara adalah faktor yang menentukan dalam perang modern," tegas Kasau mengutip pesan Sang Proklamator Bung Karno.
Kuliah umum ini tidak hanya diikuti seluruh mahasiswa Unmus tapi juga dihadiri para dekan, dosen serta seluruh karyawan di lingkungan Unmus.