Pecinta Sepakbola Bisa Makan Gratis Rawon Bidadari Selama Babak 8 Besar Hingga Final Piala Dunia


Jakarta Forum -Guna menyemarakkan dan memeriahkan piala dunia 2022 terutama babak 8 besar ( perempat final ). Ketua Barisan Ksatria Nusantara ( BKN ) dan juga pemilik waralaba kuliner Rawon Bidadari Gus Rofi'i menjanjikan para penggila bola untuk menikmati rawon Bidadari secara cuma - cuma / gratis selama babak 8 besar.

Menurut Gus Rofi'i , momen piala dunia ini bukanlah satu hal kebetulan guna memperkenalkan usahanya. Namun hal ini justru sebagai momen penting dirinya untuk berbagi kepada sesama.

" Prinsip didalam hidup itu di lini manapun hendaknya jika kita mampu, kita mampu berbagi maka berbagilah, tidak melihat tempatnya kapan dan dimana " Ujar Gus Rofi'i.

Kebetulan saat ini masyarakat sedang demam piala dunia, maka momen ini merupakan momen yang tepat untuk dirinya berbagi kepada sesama.

Pada nonton bareng di Rawon Bidadari nanti, Gus Rofi'i akan menerapkan absen kepada pengunjung sekaligus memilih tim jagoannya masing - masing. Jika jagoannya kalah justru pengunjung yang mendapat rawon secara gratis, bukan pendukung yang menang. Karena bagi Gus Rofi'i yang menang justru sudah berbagia karena tim nya lolos ke babak berikutnya. Penerapan ini rencananya akan diteruskan hingga putaran final piala dunia nanti.

Saat ditanya apakah tidak takut merugi jika pengunjungnya membludak? Gus Rofi'i pun dengan santai mengaku dirinya tidak takut merugi karena bagi dirinya. Kebahagiaan orang - orang yang menikmati rawon Bidadari itu jauh lebih sempurna daripada kebahagiaan dirinya.

Ide makan rawon bidadari secara gratis ini muncul dari sang istri saat dirinya ditanya menjagokan siapa di piala dunia. Dan akhirnya ide tersebut pun diterapkan untuk berbagi kepada para pecinta sepakbola. Gus Rofi'i secara khusus juga sudah mempersiapkan gelaran nobar tersebut dengan membeli televisi 75 Inchi seharga 19,9 Juta Rupiah guna memuaskan pengunjung dan pecinta sepakbola.

Selain memberikan makanan rawon gratis kepada pecinta sepakbola, Gus Rofi'i pun berjanji menggratiskan teman - teman artis dan wartawan jika mampir ke Rawon Bidadari di Kediri, Jawa Timur.

".Cukup sebutkan teman yang saya kenal di kalangan artis maupun wartawan, saya jamin gratis " Tutur Gus Rofi'i.


Terkait peristiwa ledakan yang terjadi di Polsek Astanaanyar , Bandung pada Rabu pagi ( 07/12 )  yang menewaskan satu anggota Polri. Gus Rofi'i secara pribadi dan mewakili anggota Barisan Ksatria Nusantara ( BKN ) mengucapkan rasa belasungkawa nya yang mendalam kepada korban dan Polri.

" Saya turut prihatin atas musibah bom yang terjadi di Bandung. Moga hal ini tidak terulang kembali " Ucap Gus Rofi'i. (Ag)


Related

Sepakbola 4971044514699811629
jasa-ekspedisi
Ajang Berita

Hubungi kami

Nama

Email *

Pesan *

Jumlah Pengunjung

item